Skip to main content

TUGU – Gerakan One Month One Book (OMOB) yang digencarkan oleh Sekolah Islam Terpadu (SIT) Nurul Fikri bertujuan untuk membuat kebiasan para siswa-siswi SIT Nurul Fikri membaca buku menjadi sebuah kebutuhan layaknya sebagai makanan sehari-hari.

SMA Islam terpadu (SMAIT) Nurul Fikri tiap pekan menggelar kegiatan Berbagi Hikmah. Pekan ini, dua orang siswa yang akan berbagi cerita ialah Azhari Al Kautsar siswa kelas X dan Tazkia Khansa dari kelas XI yang akan diadakan pada Kamis besok (2/3/2017) Pukul 07.20 – 07.45 WIB di Lapangan Basket SMAIT Nurul Fikri.

Kedua siswa tersebut akan mempresentasikan buku yang dibaca mengenai biografi pahlawan nasional dihadapan seluruh siswa-siswi kelas X dan XI SMAIT Nurul Fikri. “Selain kegiatan berbagi hikmah, setiap anak akan menempelkan daun di spanduk. Daun ini berisi nama anak dan buku yang sudah dibaca olehnya,” terang Penanggung Jawab OMOB, Prima Rafika, Senin (27/2/2017).

Spanduk ini lanjutnya, merupakan representasi dari pohon literasi. Kelas yang siswanya paling banyak membaca buku, akan ditunjukkan dengan banyaknya daun di pohon literasi tersebut. Kegiatan literasi sekolah diatur oleh melalui Peraturan Menteri Pendidikan dan Kebudayaan no. 23 tahun 2015. “Kegiatan ini bertujuan untuk menumbuhkan minat membaca dan mengembangkan potensi peserta didik,” tutupnya.

Leave a Reply